5103 x Dilihat
KESEPAKATAN GARUDA INDONESIA DAN ANGKASA PURA II DIHARAPKAN TINGKATKAN CITRA PENERBANGAN INDONESIA
(Selasa, 09/11/2010) Garuda Indonesia dan PT Angkasa Pura II diharapkan dapat memberikan peran yang signifikan pada peningkatan citra dunia penerbangan Indonesia di mata masyarakat Indonesia dan dunia internasional. Demikian disampaikan Menteri Perhubungan Freddy Numberi yang diwakili Dirjen Perhubungan Udara Herry Bakti saat menyaksikan “Penandatangan Kerjasama Garuda Indonesia dan Angkasa Pura II Dalam Hal Peningkatan Fasilitas Pelayanan Terminal 2E dan 2F Bandara Soekarno Hatta di Kantor Kementerian Negara BUMN, Jakarta, Selasa (9/11).
“ Dengan adanya penandanganan MOU ini, diharapkan dapat lebih meningkatkan pelayanan yang dapat diberikan kepada pengguna jasa transportasi udara, khususnya calon penumpang serta sanak saudaranya yang menggunakan fasilitas terminal 2E dan 2F Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, “jelas Menhub. Menhub juga menyebutkan kesepakatan bersama ini dapat dijadikan dasar pembagian tugas dan tanggung jawab dalam penyediaan pelayanan jasa kebandarudaraan.
Sesuai amanat Undang-Undang, fasilitas terminal untuk pelayanan angkutan penumpang, kargo dan pos termasuk salah satu unsur penting dalam kegiatan pengusahaan di Bandar udara yang terkait dengan pelayanan jasa kebandarudaraan. Pelayanan jasa kebandarudaraan tersebut dapat diselenggarakan oleh badan usaha Bandar udara untuk Bandar udara yang diusahakan secara komersial setelah memperoleh izin dari Menteri; atau unit penyelenggara Bandar udara untuk Bandar udara yang belum diusahakan secara komersial yang dibentuk oleh dan bertanggung jawab kepada pemerintah dan/ atau pemerintah daerah.
Penandatangan MOU ini dilakukan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar dan Direktur Utama PT Angkasa Pura II Tri S,.Sunoko dan juga disaksikan oleh Menteri Negara BUMN Mustafa Abubakar. Dengan ditandatanganinya kerjasama ini baik Garuda Indonesia sebagai perusahaan penerbangan nasional maupun Angkasa Pura II sebagai pengelola bandara Soetta sepakat untuk memanfaatkan potensi yang dimiliki untuk membangun kemitraan strategis dalam hal pengingkatan fasilitas pelayanan Bandara Seotta bagi para pengguna jasa yang meliputi peningkatan aksesabilitas informasi penerbangan, peningkatan fasilitas bagi penumpang, peningkatan fasilitas terminal, serta peningkatan sistem keamanan dan kenyamanan bandara. (ARI)