Biro Komunikasi dan Informasi Publik - Sabtu, 27 Oktober 2012

5018 x Dilihat

KA KALIMAYA RESMI BEROPERASI LAYANI RUTE SERANG-TANAHABANG PP

(Serang, 27/10/2012) PT KAI  meresmikan peluncuran Kereta Api (KA) Kalimaya yang melayani rute Serang, Rangkasbitung, Tigaraksa, hingga Tanahabang. Peresmian peluncuran KA Kalimaya dipusatkan di Stasiun Serang, Sabtu (27/10/2012), dengan disaksikan Direktur Jenderal Sarana Lalu Lintas Kemenhub HAnggoro Budi Wirawan, Kepala Dinas Perhubungan Banten Kusni Hasan dan Forum Komunitas Pengguna Jasa Kereta Api.
 
Kereta ekonomi AC non-subsidi itu melayani rute Serang-Tanahabang pulang pergi dengan jarak 105 kilometer dengan waktu tempuh selama dua jam.
 
KA Kalimaya berangkat dan datang di Serang dan Tanahabang, berhenti hanya di Rangkasbitung dan Tigaraksa. Harga tiket Rp40.000 untuk Serang-Tanahabang. Sedangkan, Rangkasbitung-Tanahabang dan Tigaraksa-Tanahabang Rp30.000.
 
Dalam sehari, KA Kalimaya  beroperasi sebanyak empat kali pulang pergi (PP). Keberangkatan pertama, mulai dari Serang pukul 06.10 WIB dan tiba di Tanahabang pukul 08.22 WIB, kemudian berangkat dari Tanahabang pukul 09.35 WIB dan tiba di Serang pukul 11.45 WIB. Selanjutnya, keberangkatan kedua, berangkat dari Serang pukul 13.45 WIB dan tiba di Tanahabang pukul 15.55 WIB, dan berangkat dari Tanahabang pukul 16.25 WIB, tiba di Serang pukul 18.35 WIB.
 
Susunan rangkaian terdiri dari 1 Lok-1BP-8K3 AC dengan kapasitas tempat duduk 848. KA Kalimaya merupakan kereta lokal dengan pembatasan penjual tiket sebesar 100% kapasitas tempat duduk. (RDH)

Jajak Pendapat

Kementerian Perhubungan RI

Bagaimana proses pelayanan pengaduan di Kementerian Perhubungan?

Memuaskan Kurang Memuaskan Tidak Memuaskan
  MENU